Bagaimana reaksi Anda melihat seseorang diam-diam membuang sampah di halaman? Anda pasti ingin segera menghardik, atau bahkan marah. Sebagai manusia, anda beruntung bisa bertindak. Anda bisa merespon dengan mengeluarkan umpatan, memagari halaman, atau lapor polisi. Tapi apa yang bisa dilakukan sekumpulan bebek menghadapi hal yang sama?
Foto ini saya dapatkan ketika berada di Sungai Progo, Yogyakarta. Saat itu saya ingin memotret sekumpulan bebek di tepi bendungan. Namun, ketika difoto sekumpulan bebek itu malah beranjak menuju sungai. Mereka terusik bukan karena difoto, tetapi mereka ketakutan melihat kresek yang diterbangkan angin.
Bebek-bebek itu terus saja menghindari kresek. Malangnya, mereka tidak bisa marah atau lapor polisi. Itu baru sebuah kresek. Bagaimana kalau ada beribu-ribu kresek dibuang di sungai itu? Semua bebek itu bisa saja stress dan mati.***
Foto ini saya dapatkan ketika berada di Sungai Progo, Yogyakarta. Saat itu saya ingin memotret sekumpulan bebek di tepi bendungan. Namun, ketika difoto sekumpulan bebek itu malah beranjak menuju sungai. Mereka terusik bukan karena difoto, tetapi mereka ketakutan melihat kresek yang diterbangkan angin.
Bebek-bebek itu terus saja menghindari kresek. Malangnya, mereka tidak bisa marah atau lapor polisi. Itu baru sebuah kresek. Bagaimana kalau ada beribu-ribu kresek dibuang di sungai itu? Semua bebek itu bisa saja stress dan mati.***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar